Agar Berbuka Puasa Serentak, Bupati Kotim Berencana Membuat Tower Pengeras Suara

|
<p>Bupati Kotim, Halikinnor</p>

Bupati Kotim, Halikinnor


TINTABORNEO.COM, Sampit – Bupati Kotawaringin Timur (Kotim), Halikinnor berencana akan membuat tower pengeras suara atau sirine yang bisa menyatukan kebersamaan warga Kota Sampit dalam berbuka puasa selama Ramadhan 1446 Hijriah. 

“Itu mungkin nanti Pj Sekda yang akan koordinir dengan OPD mana, itu nanti ada tower atau apa dan ada pengeras suaranya yang bisa menjangkau sekeliling Kota Sampit,” kata Halikinnor, Sabtu (8/3/2025). 

Ide tersebut ia dapat setelah mengikuti retret kepala daerah di Magelang lalu. Dimana saat subuh sekitar jam 4 semua kepala daerah yang mengikuti retret dibangunkan dengan sirine, sehingga ini membuatnya berpikir untuk membuat sirine dalam menyatukan berbuka puasa umat muslim. 

“Saya ingat waktu di retret itu jam 4 sudah sudah nguuuuuung (suara sirine) bunyi nyaring, nanti jam 5 dan jam 6 bunyi lagi setiap hari sampai dengan jam 10 malam baru istirahat. Makanya itu saya ingin selama Ramadhan ini bunyi itu ada di Sampit agar berbuka puasa itu serentak,” jelasnya. 

Menurutnya, berbuka puasa itu sebenarnya harus disegerakan, tapi kadang-kadang masyarakat ragu karena belum mendengar suara Adzan dan terkadang juga Masjid yang satu dan yang lainnya berbeda waktu Adzan nya, sehingga ini membuat masyarakat dalam berbuka puasa tidak sama. 

“Makanya itu saya ingin itu ada, kan bisa aja  misalnya di tower tinggi atau dimana masjid mana tapi ada alat pengeras suara yang bisa didengar semua,” pungkasnya. (ri)