Demi Kesejahteraan Peternakan Ikan dan Nelayan, Bupati Kotim Akan Segera Resmikan 2 Pabrik

Bupati Kotim, H Halikinnor.
TINTABORNEO, Sampit – Dengan tingginya harga pakan ikan saat ini, Bupati Kotawaringin Timur (Kotim), H Halikinnor akan segera meresmikan pabrik pakan ikan yang berada di Desa Sei Ijum Raya, Kecamatan Mentaya Hilir Selatan pada memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-72 Kotim.
“Saat ini harga pakan ikan mencapai Rp14.000 hingga Rp15.000 per kilogram, sehingga memberatkan peternak ikan. Dengan adanya pabrik ini, Insya Allah harga pakan dapat ditekan hingga Rp 7.000 per kilogram,” kata Halikinnor, Kamis (2/1/2025).
Diketahui, bahwa pembangunan pabrik pangan ikan tersebut merupakan upaya pemerintah daerah untuk mendukung sektor perikanan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
“Setelah diresmikan, pabrik ini diharapkan dapat membantu menekan biaya produksi peternak ikan, sehingga nantinya dapat meningkatkan keuntungan mereka,” ucapnya.
Selain pabrik pakan ikan, Halikinnor juga menyoroti kebutuhan nelayan terkait ketersediaan es balok. Banyak nelayan terpaksa berhenti melaut selama 2-3 bulan karena tidak adanya es balok untuk mengawetkan hasil tangkapan.
“Kita juga saat ini sedang membangun pabrik es balok, dan saya telah meminta agar segera diresmikan. Ini adalah bentuk perhatian kita terhadap para nelayan yang ada di Kotim,” ujarnya.
Peresmian kedua pabrik ini menunjukkan komitmen Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kotim dalam mendukung perekonomian lokal dan meningkatkan taraf hidup masyarakat, khususnya yang bergerak di sektor perikanan. (ri)