50 Guru di Kotim Ikuti Uji Kompetensi untuk Naik Jenjang Jabatan
TINTABORNEO, Sampit – Sebanyak 50 guru di Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) mengikuti uji kompetensi untuk naik jenjang jabatan guru. Uji kompetensi ini diselenggarakan di laboratorium komputer SMPN 1 Sampit, baru-baru ini.
Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kotim, Muhammad Irfansyah, menjelaskan bahwa uji kompetensi ini diikuti oleh guru yang ingin naik jenjang dari Guru Ahli Pertama ke Guru Ahli Muda sebanyak 50 orang dan Guru Ahli Muda ke Guru Ahli Madya sebanyak 22 orang. Uji kompetensi ini hanya diselenggarakan untuk jenjang SD dan SMP.
“Uji kompetensi ini merupakan salah satu syarat untuk naik jenjang jabatan guru,” ujar Irfansyah, Kamis (7/11).
Disampaikannya, hanya guru Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang bisa mengikuti uji kompetensi ini, khususnya yang ingin naik jenjang dari IIIB ke IIIC dan dari IIID ke IVA.
Irfansyah menambahkan bahwa uji kompetensi ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas dan profesionalitas guru di Kotim.
“Dengan meningkatnya kualitas guru, maka kualitas pendidikan di Kotim juga akan meningkat,” tegasnya. (dk)