Organisasi Pemuda Didorong Sosialisasikan Pilkada ke Generasi Muda

|
Organisasi Pemuda Didorong Sosialisasikan Pilkada ke Generasi Muda

TINTABORNEO, Puruk Cahu – Anggota DPRD Murung Raya (Mura), Lita Norfiana,  mengimbau organisasi kepemudaan untuk berperan aktif dalam menyosialisasikan Pilkada 2024 kepada generasi muda. Menurutnya, partisipasi pemuda sangat menentukan kesuksesan pemilu mendatang.  

“Organisasi pemuda harus menjadi penggerak utama dalam meningkatkan kesadaran politik generasi muda. Ajakan untuk tidak golput bisa dilakukan melalui pendekatan kreatif di tempat-tempat yang sering dikunjungi anak muda,” ujar Lita, Kamis (3/10).  

Ia menambahkan, sosialisasi Pilkada dapat dilakukan di tempat umum seperti kafe, taman, dan area komunitas. Selain itu, media sosial juga dapat menjadi alat efektif untuk mengedukasi pentingnya menggunakan hak pilih.  

“Dengan memilih, generasi muda turut berkontribusi dalam menentukan arah pembangunan daerah selama lima tahun ke depan,” jelasnya.  

Sebagai politisi Demokrat, ia juga menekankan pentingnya memilih berdasarkan hati nurani, bukan karena tekanan pihak tertentu. “Jangan sampai ada intimidasi. Hak pilih adalah milik pribadi setiap warga,” tegasnya.  

Lita berharap, organisasi pemuda bisa menjadi mitra pemerintah dalam menyukseskan Pilkada yang aman dan damai. “Mari bersama-sama menjaga kondusivitas wilayah dan menciptakan demokrasi yang sehat di Murung Raya,” tutupnya. (rm)