Kotim Perkuat Tim Anti Kekerasan di Sekolah Dasar

|
Kotim Perkuat Tim Anti Kekerasan di Sekolah Dasar

TINTABORNEO, Sampit – Dinas Pendidikan Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) terus berupaya untuk menciptakan lingkungan sekolah yang aman dan nyaman. Terkait hal tersebut, Disdik setempat bahkan telah menggelar bimbingan teknis (bimtek) bagi Tim Pencegahan dan Penanganan Kekerasan (TPPK) di sekolah dasar (SD).

Kepala Disdik Kotim, Muhammad Irfansyah, menjelaskan bahwa bimtek ini penting untuk membekali anggota TPPK dengan pengetahuan dan keterampilan dalam mencegah dan menangani kasus kekerasan di lingkungan sekolah.

“Bimtek ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan para anggota TPPK,” ujar Irfansyah.

Sebanyak 93 peserta dari berbagai kecamatan di Kotim mengikuti bimtek ini. Mereka dilatih untuk memahami berbagai bentuk kekerasan di sekolah dan cara mencegahnya. Peserta juga diberikan panduan tentang langkah-langkah penanganan kasus kekerasan, mulai dari pelaporan hingga pendampingan korban.

Irfansyah berharap bimtek ini dapat meningkatkan kemampuan para anggota TPPK dan menciptakan lingkungan sekolah yang aman dan nyaman bagi semua siswa.

“Dengan adanya bimtek ini, kita berharap kasus kekerasan di sekolah dapat dicegah dan ditangani dengan lebih efektif,” kata Irfansyah.

Disdik Kotim berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas pendidikan di Kotim, termasuk dalam menciptakan lingkungan sekolah yang aman dan bebas dari kekerasan. Bimtek ini merupakan salah satu upaya untuk mewujudkan komitmen tersebut. (dk)