Kinerja Memuaskan, Pro HNR Kotim Dukung Halikinnor di Pilkada Kotim
TINTABORNEO, Sampit – Dukungan untuk Halikinnor di Pilkada 2024 terus mengalir. Kali ini, Pro HNR Kotim menyatakan dukungan penuh kepada Halikinnor karena dinilai telah berhasil memajukan bidang olahraga dan infrastruktur di Kotim.
“Kita menilai pembangunan yang dilakukan oleh pasangan Halikinnor-Irawati di periode pertama selama 3 tahun terakhir sebelum masa jabatannya berakhir, sangat luar biasa dan dahsyat, sesuai dengan harapkan kami,” ujar Ketua Pro HNR Kotim, Adi Wahyudi, Senin (7/10).
Halikinnor, yang berpasangan dengan Irawati, sebelumnya berhasil memenangkan Pilkada Kotim 2020 dan menjabat sebagai kepala daerah setempat. Kini, mereka kembali maju dalam kontestasi Pilkada Kotim 2024 dengan nomor urut 1 dan jargon HARATI.
Komitmen pasangan HARATI dalam memajukan bidang olahraga sangat diapresiasi oleh Pro HNR. Adi Wahyudi mencontohkan pembangunan lapangan sepak bola berstandar nasional yang menjadi impian para pecinta futsal di Kotim.
“Di zaman Pak Halikinnor dan Bu Irawati, kita akhirnya punya lapangan sepak bola berstandar nasional. Dulu, kita sudah usulkan berkali-kali ke bupati sebelumnya, tapi tidak pernah terealisasi. Baru di zaman Pak Halikinnor, fasilitas olahraga di Kotim meningkat pesat,” tuturnya.
Adi Wahyudi menilai Halikinnor memiliki visi yang kuat untuk memajukan olahraga di Kotim. “Kita yakin, Halikinnor adalah calon yang tepat untuk memimpin Kotim ke depan. Dia sangat berkomitmen untuk memajukan olahraga, lebih dari calon lainnya,” tegasnya.
Pro HNR Kotim juga mengapresiasi pembangunan infrastruktur di wilayah Baamang. Adi Wahyudi menyebutkan bahwa pembangunan jalan di dalam gang dan kompleks perumahan telah meningkatkan kualitas hidup masyarakat.
“Dulu, jalan di dalam gang atau komplek perumahan di Baamang tidak pernah beraspal. Sekarang, hampir 60 persen jalan sudah beraspal. Ini bukti nyata bahwa Pak Halikinnor peduli dengan kesejahteraan masyarakat,” sebutnya.
Dirinya menambahkan, Terowongan Nur Mentaya, proyek penerangan jalan yang digagas Halikinnor di Kecamatan Baamang, tak hanya menerangi jalan, tapi juga menghidupkan suasana. Baamang kini jadi lebih ramai, dipenuhi anak muda dan warga yang berkumpul, menjadikan kawasan ini sebagai pusat perekonomian di Kotim.
“Dulu, Baamang bukan pusat keramaian. Sekarang, dengan adanya lampu di Terowongan Nur Mentaya, Baamang jadi ramai dan jadi pusat perekonomian. Ini bukti bahwa Pak Halikinnor punya perhatian khusus untuk Baamang,” tandasnya. (dk)