Pemeliharaan Jalan Lingkar Selatan Ditargetkan Selesai Sebelum Bulan Ramadhan
TINTABORNEO, Sampit – Pemeliharaan jalan dengan panjang 1,8 Kilometer di lingkar selatan atau Jalan Moh Hatta, Kecamatan Mentawa Baru Ketapang, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), yang dimulai pada Senin (4/3) sampai dengan saat masih berjalan.
“Target kita sebelum ramadhan sudah selesai, agar nantinya truck-truck yang besar ini tidak masuk kota lagi, sehingga bulan ramadhan bisa berjalan aman dan nyaman,” kata Kepala UPTD Pemeliharaan Jalan DSDABMBKPRKP Kotim, Slamet G, Kamis (7/3).
Slamet menyebutkan dalam pemeliharaan jalan lingkar selatan ini setidaknya sekitar 4 titik lubang yang harus di timbun dengan menggunakan tanah yang di campur batu (agregat).
“Yang paling besar lubangnya itu kedalamannya 1 meter, lebarnya sebadan jalan, dan panjangnya sekitar 30 meter. Jadi, agregat yang sudah kita gunakan sampai dengan hari ini sebanyak 80 kubik dari 4 titik lubang yang di timbun,” jelasnya.
Dinas Sumber Daya Air, Bina Marga, Bina Konstruksi, Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (DSDABMBKPRKP) Kotim menurunkan 3 alat berat yakni Excavator, Stoom, dan Grader, 1 unit truck untuk mengangkut agregat dalam pemeliharaan tersebut.
“Excavator kita gunakan untuk menggali parit, apabila hujan, air yang di parit tidak akan meluap ke jalan. Kita juga gunakan pipa besi dengan panjang 6 meter dari parit ke parit agar air bisa mengalir lebih lancar,” jelasnya.
Setelah pemeliharaan jalan dengan panjang 1,8 km dari bundaran Perdamaian selesai, pihaknya akan melanjutkan pemeliharaan di Jalan Moh Hatta di dekat bundaran KB yang juga mengalami kerusakan.
“Kita berharap dalam pemeliharaan ini, cuaca mendukung agar cepat selesai. Setelah pemeliharaan di sini selesai kita akan lanjut melakukan pemeliharaan lagi di dekat bundaran KB, saya memperkirakan dengan cuaca yang mendukung Sabtu mungkin sudah selsai semua,” pungkasnya. (ri)